Change gnome 3 theme

haloo…..

rasanya malam ini lagi semnagat nuliss-nuliss yaa…hehe…mungkin karena sudah lama tidak menulis di blog ini, jadi pas ada kesempatan nulis.. yaaa nuliss semampunyaa deehh… 😀

okee… setelah sebelunya kita membahas cara install gsb 3 atau gnome 3 pada slackware, sekarang kita membahas tentang cara kostumasi atau modifikasi tampilan dari gnome 3 tersebut.

perlu diketahuii bahwa gnome 3 ini sangat berbeda dengan gnome sebelumnya. jika sebelumnya gnome banyak menggunakan gtk untuk desktop stylernya, maka untuk gnome 3 ini menggunakan css sebagai stylernya. apa beda dari ke dua bahasa pemrograman tersebut saya tidak tauu.. karena saya bukan programmer dan tidak maww membahas ini lebihh lanjut…hahha….

kali ini saya hanya ingin berbagi bagaimana cara mengganti tema default dari gnome 3 ini.

nahh…setelah kita menginstal gnome 3 dan menggunakannya sebagai desktop kita, mungkin kita bosan dengan tema shell yang itu-itu saja.. dan tergolong lebih kaku dibanding gnome versi sebelumnya. namun ini merupakan tantangan tersendiri bagi para *GUIers* untuk mendapatkan desktop sesuai keinginannya.

langsung saja.. untuk mendapatkan tema shell untuk gnome 3 ini..kita bisa mendapatkan dari situs www.gnome-look.org atau kalau ingin bermain-main dengan gnome 3 ini maka anda dapat mengubah kode-kode dari tema defaultnya.

pertama-tama yang harus diketahui adalah lokasi dari tema gnome 3 ini.. atau tema shell nya. Tema gnome 3 ini terdapat di folder  “/usr/share/gnome-shell/theme” karena tidak ada aplikasi khusus di slackware untuk mengganti tema tersebut, maka kita harus meng-copy secara manual tema yang telah kita download ke direktory “/usr/share/gnome-shell/” untuk melakukan hal ini, tentu saja kita harus menjadi super user. perlu di ingat bahwa untuk mengganti tema tersebut, kita sudah harus lebih dahulu membackup tema yang asli agar saat terjadi kesalahan kita dapat mengembalikannya lagi.

nah…diatas itu merupakan cara manual untuk mengganti tema dari gnome 3 tersebut. Namun, kali ini saya ingin memberi tahu cara aneh namun berguna dalam mengganti tema gnome 3. caranya yaitu:

1. buat folder dengan nama “.gnome-shell” di dalam folder  “/home/user-anda/”

2. extrak tema yang telah di download atau dibuat ke dalam folder tersebut (.gnome-shell)

3. buat simbolik link dari folder “theme” yang ada di dalam folder “.gnome-shell” ke folder “/usr/share/gnome-shell/” dengan perintah “ln -s /home/user/.gnome-shell/theme /usr/share/gnome-shell/”

4. jika terdapat pesan error seperti *ln: failed to create symbolic link `/usr/share/gnome-shell/theme’: File exists* maka anda harus menghapus terlebih dahulu folder  “theme” yang ada di dalam folder “/usr/share/gnome-shell”

5. jika proses di atas telah berhasil, maka kita tinggal me-reload tema yang ada dengan cara menekan tombol  “alt+F2” dan ketik “r” lalu enter.

maka tema yang baru akan menggantikan tema yang lama dan kita bebas mengedit tema tersebut tanpa harus menjadi super user terlebih dahulu.

tengkyuu…!!! semoga bermanfaat..!! 😀

Tema shell default

Setelah di kostumasi

By xadhimx

4 comments on “Change gnome 3 theme

  1. saya udah coba langkah-langkahnya nih bang bro … tapi gak ada perubahan … 😦 … kira-kira masalahnya apa yah ??? mohon bantuannya 🙂

Leave a comment